Sedang Trend Balance Bike, Sepeda Keseimbangan Untuk Latih Otot Anak

- Senin, 28 November 2022 | 18:10 WIB
Balance Bike (Instagram @Jakartasportsweek)
Balance Bike (Instagram @Jakartasportsweek)

DIATASRODA.COM - Sepeda keseimbangan atau Balance Bike kini sedang menjadi trend di kalangan anak-anak dan orang dewasa.

Balance Bike, sering disebut juga Push Bike, Kick Bike, adalah sepeda roda dua tanpa pedal, tanpa rantai serta tanpa menggunakan sistem penggerak.

Dikutip dari laman halodoc Jakarta, Balance Bike khusus dirancang untuk anak-anak guna membantu melatih keseimbangan serta konsentrasi dan otot anak.

Baca Juga: Suzuki Haojue UHR 150, Masuk Kelas Maxi Scooter Diantara Kawasaki J125 dan Ninja J300

Ada tahapan yang akan dilalui anak dalam mengendarai Balance Bike.

Berdiri dan berjalan, duduk dan berjalan, duduk, lari, dan seimbang serta duduk, lari, dan meluncur.

Untuk menentukan ukuran pengguna sepeda keseimbangan atau Balance Bike ini biasanya ditentukan oleh ukuran roda yang digunakan.

Baca Juga: Suzuki Haojue UHR 150, Maxi Scooter Aliansi Jepang dan China Pesaing Honda PCX

Ukuran 10 inci misalnya, adalah ukuran roda standart yang cocok untuk anak usia dini.

Ukuran 12 inci adalah ukuran roda yang bisa dipakai mulai dari anak umur 1,5–5 tahun.

Kemudian ukuran 14 inci dan 16 inci, adalah ukuran yang biasa digunakan untuk anak umur 3–7 tahun.

Baca Juga: Link Download Game Mod Bussid Bus Modifikasi, Bus Simulator Indonesia Tanpa Iklan yang Menggangu

Ukuran 20 inci adalah ukuran yang sering dipakai oleh orang dewasa. Sepeda dengan roda ukuran ini biasanya banyak digunakan oleh orang yang berkebutuhan khusus.

Sepeda keseimbangan umumnya dipakai mulai dari anak umur 18 bulan atau 1,5 tahun. Tapi sekarang sudah mulai berkembang juga untuk sepeda balance bike yang lebih besar, untuk remaja dan dewasa.

Balance bike untuk dewasa dengan sepeda biasa
Balance bike untuk dewasa dengan sepeda biasa (sepeda.me)

Halaman:

Editor: Adjat Sudradjat

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X